Tips Trik, Trik dalam Game, Informasi, Inspirasi Hubungan dan Artikel Berbahasa Melayu

10 Cara Cepat Move on Dari Mantan Pacar

Artikel terkait : 10 Cara Cepat Move on Dari Mantan Pacar



10 Cara Cepat Move on Dari Mantan Pacar. Kamu punya pacar? namun tiba-tiba punya masalah besar, dan tidak dapat dipecahkan oleh kamu dan pasanganmu. Akhirnya kalian berpisah, sekian lama kalian bersama menjalin kasih sayang namun terputus ditengah jalan. Hal seperti ini tentunya sangat membuat kamu terus memikirkan mantan pacarmu ini, dia yang selalu ada, selalu memberi kabar, perhatian namun sekarang sudah tidak memberikan itu semua, bahkan say hello pun tidak.

Tips ini saya berikan dari orang-orang sudah berpengalaman, selain itu juga mengaitkan beberapa sumber agar kamu tidak terjebak dalam masa lampau. Kamu harus ingat kamu bukan untuk masa lalu kamu, tapi untuk masa depanmu. So perhatikan 10 Cara Cepat Move on Dari Mantan Pacarberikut ini.


1. Sibuklah Dengan diri kamu sendiri

Dengan menyibukkan diri seperti mengikuti kegiatan ekstra diluar jadwal kegiatan rutin kamu, ini akan mengurangi ingatan kamu kepada mantanmu. Jujur saja cara ini efektif.

2. Berilah Waktu Berkabung

Mungkin bagi kamu yang susah untuk move on adalah, adanya rasa benci terhadap mantanmu, rasa penyesalan atau rasa kecewa. Sehingga berilah waktu pada diri anda untuk menyendiri, luapkan semua uneg-uneg yang kamu rasakan. Lalu ubah mainset kamu untuk melihat kedepan, bukan untuk melihat kebelakang.

3. Hentikanlah Mengasihani Diri

Semua orang pasti punya alasan untuk mengasihani diri sendiri akibat susah move on dari mantan. Namun kembalikan semua kepada awalnya, Bahwa ketika kamu siap jatuh cinta, maka kamu juga siap untuk menerima kekecewaan atau rasa sakit hati. Percayalah bahwa kamu sedang bertemu dengan resiko itu, jadi perjuangan belum berakhir masih banyak yang baik dari pada dia diluar sana.

4. Curahkan Isi Hati Kepada Orang Yang Kalian Percaya

Dengan curhat kepada orang yang kamu percaya terutama kepada orang tua kamu, kerna dengan curhat apa yang ada dalam isi hati kamu menjadi lega dan terbagi dengan orang lain. Coba curhat kepada ibumu sekaligus minta solusi yang terbaik untukmu.


5. Menghilangkan Kepenatan Dengan Berlibur

Salah satu cara 10 Cara Cepat Move in Dari Mantan Pacar adalah mencari suasana yang baru dan akan memberikan energi dan dorongan positif yang baru juga. Dengan cara ini secara tidak langsung kamu mulai melupakannya secara perlahan namun pasti.

6. Hindari Untuk Sementara Waktu

Bisa jadi faktor kamu susah untuk move on dari mantan pacarmu karena kamu sering bertemu dan tidak sengaja melihatnya di suatu tempat. Jadi ada baiknya kamu untuk tidak bertemu dengannya. Hindari tempat-tempat yang biasa kamu dan mantan pacarmu kunjungi. Dengan begitu kamu jadi jarang lagi melihatnya.

7. Atur Kembali Kegiatan Kamu

Dengan mengatur aktivitas kamu, kamu akan terhindar dari kehampaan karena tidak bisa move on. Isi waktu kosongmu dengan kegiatan lain, seperti menulis blog, olahraga, main games, futsal dan lain sebagainya. Jangan terlalu memikirkan bagaimana untuk move on, karena akan semakin susah untuk melupakannya.

8. Masih Ada Sahabat

Kamu akan merasa lebih nyaman jika menghabiskan waktu dengan sahabat kamu, karena mereka akan ada setiap saat untukmu. Cobalah meminta untuk dihibur, tapi tenang saja jika sahabat yang perhatian mereka akan menghiburmu tanpa kamu suruh. Bahkan membantu kamu untuk move on dari mantan pacarmu.

9. Lakukan Apa Yang Kamu Sukai

Saat kamu menjalin hubungan pasati banyak tekanan yang diberikan oleh mantan pacarmu dulu. Sekarang saatnya lupakan tekanan itu, coba untuk bebaskan semuanya. Tentunya hal-hal yang positif seperti hangout dengan teman-teman perempuanmu jika kamu laki-laki, dan sebaliknya.

10. Belajar Dari Masa Lalu

Pengalaman adalah momen yang sangat berharga, jadi belajarlah dari masa silam tersebut. Bacalah artikel tentang motivasi yang dapat memotivasi kamu agar dapat melupakan mantan pacarmu. Mantapkan bahwa ini semua sudah berakhir dan masih banyak yang lain diluar sana.

Nah bagaimana, jadi cobalah move on secara perlahan. Memang butuh waktu lama, coba jalankan dengan hati yang rela. Karena move on itu merelakan bukan melupakan. Relakan dia pergi dari hidup kamu, dan kamu akan lebih bahagia.

Semoga Bermanfaat.

Artikel Ardianw311 Blog Lainnya :

0 komentar:

Catat Ulasan

Terimakasih telah berkenan untuk membaca artikel diatas. Tolong berkomentar yang sesuai dengan isi Artikel diatas. Komentar spam dan berisi konten Negatif lainnya tidak akan saya Publikasikan. Terimakasih.

Copyright © 2014 Ardianw311 Blog | Design by Ardian Widianto